Tidak Menstruasi 2 Tahun Cewek 19 Tahun Berubah jadi Nenek 70 Tahun, Dalam dunia kedokteran, penyakit aneh yang dialami Ita Susilawati (19), cewek 19 tahun yang berubah jadi nenek 70 tahun, termasuk penyakit langka. “Penyakit ini sangat langka. Penderitanya seperti 1 banding 500 ribu,” ujar dokter spesialis kandungan, dr.Binsar, 1 dari 8 dokter spesialis yang menangani penyakit Ita di RSU H.Abdul Manan Simatupang (HAMS) Kisaran.
Secara umum, hasil pemeriksaan sementara tim dokter, Ita mengalami komplikasi penyakit. Itu pula yang mengharuskan cewek asal Dusun IX Desa Sidokeno Sukadamai, Kec.Pulobandring, Asahan, ini dirawat khusus dan intensif. Dan rencananya, dalam waktu dekat Ita dirujuk ke RSU Pirngadi Medan
Kembali ke dr.Binsar. Hasil diagnosa sementara tim dokter, Ita mengalami penuaan dini (menopause practice). Dan itu menyebabkan terhentinya menstruasi sebelum mencapai usia 40 tahun. Sambung dokter spesialis penyakit kulit dan kelamin, dr Alinafiah Pane, SpKK, penuaan dini itu diduga disebabkan kelainan hormon. Pasalnya, hasil pemeriksaan, perempuan itu tidak mengalami menstruasi (haid) selama dua tahun.
Itu pula yang membuat wajah Ita keriput dan melemahkan otot di sekitar mata. “Hal itu disebabkan, pasien banyak mengkonsumsi obat-obatan dan bahan kimia tanpa adanya resep dokter. Meskipun begitu, kita tetap memeriksa intensif, karena sampai saat ini, belum diketahui secara pasti penyakitnya,” ujar Pane.
Sementara itu, Direktur RSU HAMS Kisaran, dr Herwanto SpB, menjelaskan, selain mengalami penuaan dini, Ita juga mengidap hernia (bobolnya dinding lapisan perut terkuat) hingga mengakibatkan ususnya turun.
Sedangkan pada indra penglihatan, tak ditemukan kesalahan saraf dan Ita bisa melihat normal. Hanya saja, kelopak matanya yang turun ke bawah. “Untuk pemeriksaan paru, ditemukan gangguan pada pernapasan (bronkitis). Kini kita masih menunggu hasil pemeriksaan darah,”jelas Herwanto. Lebih lanjut Herwanto menjelaskan, tim dokter yang dibentuk terdiri dari delapan ahli. Yakni, penyakit dalam, paru, kulit, kandungan, saraf , mata, bedah dan darah.
“Kemungkinan dalam waktu dekat pasien itu akan dirujuk menuju rumah sakit medan. Pasalnya, fasilitas di rumah sakit kita ini belum memadai untuk pasien tersebut”, jelas Herwanto Baca Juga Wajah Cewek 19 Tahun Berubah Jadi Nenek 70 Tahun