Bagaimana cara memilih bisnis online yang tepat untuk kita

Pakar Bisnis Online Bagaimana cara memilih bisnis online yang tepat untuk kita?. Pertanyaan ini penting untuk kita yang memiliki niat untuk menekuni bisnis online. Karena begitu banyak penawaran bisnis di internet, begitu banyak informasi, rekomendasi dan petunjuk di internet, yang justru akan membuat anda bingung kalau anda tidak memiliki panduan yang tepat. Pertama-tama pilihlah kelompok bisnis online yang tepat. Karena dengan bergabung bersama komunitas yang tepat, maka rekomendasi yang diberikan oleh komunitas tersebut (mudah-mudahan) benar-benar sesuai untuk anda.

Hal lainnya yang perlu anda perhatikan dalam memilih bisnis online yang sesuai untuk anda, yaitu dengan menyesuaikan dengan minat dan bakat anda. Kelihatannya klise ya?, tapi memang begitulah adanya. Seperti nasihat banyak pebisnis sukses, bahwa kita akan menjadi luar biasa, manakala kita berada di tempat dan waktu yang tepat. Anda akan menjadi luar biasa, manakala anda menyukai pekerjaan yang anda lakukan dan memiliki kompetensi untuk itu.

Dengan demikian, anda harus benar-benar memahami minat anda terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk memilih bisnis online yang tepat untuk anda. Sekali lagi perlu ditekankan, ada begitu banyak jenis bisnis online/bisnis internet. Anda tentu saja dapat mengikuti semuanya (jika anda mau). Tetapi, apakah mungkin anda mampu untuk benar-benar fokus di semua bisnis online itu?. Padahal salah satu kunci sukses adalah fokus.

Jika anda senang dalam kegiatan tulis-menulis dan tidak terlalu menyukai hal-hal yang sifatnya computerize atau design, maka seharusnya anda fokus saja di bidang itu (tulis-menulis). Salah satu bisnis online yang tepat untuk minat semacam ini, ya berfokus membangun blog. Karena inti dari blog adalah content tulisan. Anda percaya kan, ada yang memiliki penghasilan luar biasa, hanya dari hobi nge-blog?. Anda akan mendapatkan pendapatan dari iklan yang terpasang di blog/website anda. Jadi titik berat dari membangun bisnis dengan blog adalah dari content artikel anda.

Isilah blog dengan tulisan yang memang menarik minat anda. Jika anda tidak terlalu menyukai design (design blog/webite), kan, anda tidak perlu menuliskan tentang tutorial membuat blog/website?. Kalau anda “memaksakan diri”, mungkin nantinya anda hanya akan copy paste saja. Profesi yang anda tekuni ini adalah profesi blogger (sejati).

Sebaliknya, jika anda memang menyukai design (design blog/website), ya berfokuslah pada bisnis-bisnis yang arahnya ke minat dan kemampuan anda. Misalnya membuka jasa pembuatan web design dsb. Dan kalau anda membuat artikel blog, anda pun mengisi dengan artikel yang sesuai dengan minat dalam hal design blog tersebut, dan bukannya malah melenceng ke arah/topik lain. Mungkin anda juga bisa memasang iklan di blog anda, seperti halnya blogger sejati, namun penghasilan utama anda bukan dari iklan (content blog) melainkan dari jasa yang anda tawarkan melalui blog/website.