Analisa Pertandingan Belanda vs Jepang

Analisa Pertandingan Belanda vs Jepang : Pertandingan Belanda vs Jepang 19 Juni 2010 18:30:00 WIT di Soccer City, Johannesburg dalam pertandingan ini Belanda merasa perlu memberikan penghormatan kepada Jepang, sebelum keduanya bertemu dalam laga kedua Grup E, Sabtu (19/6). Bukan karena Blue Samurai mampu mengalahkan Kamerun, tapi karena Belanda punya kenangan buruk laga persahabatan di Enschede, September 2009.

Saat itu Belanda 'dipermainkan' Jepang selama satu jam, sebelum akhirnya bisa mencetak tiga gol dalam 25 menit terakhir. Belanda percaya Jepang bisa melakukannya lagi. Tapi mereka juga yakin akan bisa mengalahkan salah satu wakil Asia itu dan meraih tiket ke babak kedua Piala Dunia 2010.

Playmaker Wesley Sneijder masih menyimpan kenangan laga itu. Menurutnya, satu jam 'dipermainkan' Jepang membuat Belanda dicemooh publiknya.

"Sejak laga itu kami benar-benar menghormati Jepang," ujar Sneijder.

Bart van Marwijk, pelatih Belanda, juga masih belum lupa dengan suasana laga itu. Menurutnya, itulah pertandingan yang membuat Belanda benar-benar kesulitan menghadapi lawan.

"Jangan ada lagi laga seperti itu. Biarkan laga itu, ketika Belanda dipermainkan, satu-satunya," ujar Van Marwijk.

Van Marwijk diperkirakan masih akan menurunkan formasi yang sama, seperti ketika menghadapi Denmark. Eljero Elia, yang tampil mengesankan saat menjadi pemain penggati pada laga pertama, masih tetap duduk di bangku cadangan. Arjen Robben telah berlatih, tapi masih berisiko untuk dimainkan.

Di kubu Jepang, kemenangan atas Kamerun adalah akhir penampilan buruk Blue Samurai di bawah pelatih Takeshi Okada. Kemenangan, yang menurut Okada, berkat permainan umpan pendek khas tradisional Jepang, yang dipadu gaya bermain bertahan yang kompak.

Okada mengatakan dirinya tidak peduli dengan semua komentar orang tentang laga melawan Kamerun. Yang penting, katanya, Jepang meraih tiga angka.

Yuki Abe, gelandang bertahan Jepang, berjanji akan membuat Belanda kelelahan dan mengalahkannya. Menurutnya, Jepang akan bermain seperti ketika di Enschede, tapi tanpa tiga gol yang membuat Blue Samurai kalah.

Belanda
04-03-2010 Belanda 2 - 1 AS
27-05-2010 Belanda 2 - 1 Meksiko
02-06-2010 Belanda 4 - 1 Ghana
05-06-2010 Belanda 6 - 1 Hongaria
14-06-2010 Belanda 2 - 0 Denmark

Jepang
07-04-2010 Jepang 0 - 3 Serbia
24-05-2010 Jepang 0 - 2 Korsel
30-05-2010 Jepang 1 - 2 Inggris
04-06-2010 Jepang 0 - 2 Pantai Gading
14-06-2010 Jepang 1 - 0 Kamerun

Situasi Belanda
Arjen Robben kemungkinan tidak bisa bermain sampai babak penyisihan grup berakhir. Rafael van der Vaart kembali diharapkan mengambil posisinya di sisi kiri lapangan tengah. Penjaga gawang Michael Vorm dan Ryan Babel menjadi ayah pekan ini. Keduanya tak akan menjadi starter.

Prakiraan Susunan Pemain: Stekelenburg; Van der Wiel, Heitinga, Mathijsen, Van Bronkhorst; Van Bommel, De Jong; Kuyt, Sneijder, Van der Vaart; Van Persie

Situasi Jepang
Makoto Hasebe, yang semula diragukan akibat cedera usai melawan Kamerun, kemungkinan kembali menjadi starter. Ia tampil mengesankan di laga pembuka. Takeshi Okada dipastikan tidak akan melakukan perubahan apa pun.

Prakiraan Susunan Pemain:
Kawashima; Konno, Nakazawa, Tulio, Nagatomo; Abe, Endo; Honda, Hasebe, Okubo; Okazaki

Pemain Layak Diamati
Wesley Sneijder: Tanpa Arjen Robben, harapan Belanda di lini tengah adalah Wesley Sneijder. Ia diharapkan tampil seperti ketika membawa Inter Milan menjuarai Liga Champions. Sneijder dipastikan akan bisa mendobrak pertahanan Jepang.

Yuki Abe: Ia berjanji membuat lelah Belanda. Sebagai gelandang bertahan, Yuki Abe mungkin bisa melakukannya. Setidaknya seperti yang dilakukannya saat melawan Kamerun. Yuki kali ini akan sepenuhnya membantu lini belakang, dan harus membatasi perannya membantu serangan. Untuk mewujudkan keinginannya, Yuki Abe harus berada pada performa terbaik.

Prediksi Pertandingan Belanda vs Jepang
Belanda 3-0 Jepang
Tidak ada masalah di kubu Belanda dan Jepang. Namun Belanda lebih memiliki pengalaman mendobrak pertahanan terkuat, yaitu saat mengalahkan Denmark. Jepang belum memperlihatkan kualitasnya menerobos pertahanan klub-klub Eropa saat laga persahabatan. Castrol World Cup memperkirakan kemungkinan Belanda memenangkan laga mencapai 64 persen.